LAZIS JATENG dan UKM IQSAN UNTIDAR Gelar Toko Sedekah di Desa Mangli, Kaliangkrik, Magelang

Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah Al-Ihsan Jawa Tengah (Lazis Jateng) berkolaborasi dengan UKM IQSAN (Unit Kegiatan Mahasiswa Ilmu Al qur’an dan Seni Rebana) Universitas Tidar mengadakan acara Toko Sedekah di Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah pada Jum’at, 22 September 2023.

Toko Sedekah menyediakan 250 paket sembako bersubsidi. Paket terdiri dari beras, gula pasir, minyak, senilai Rp 50.000,00 (lima puluh ribu rupiah). Warga bisa mendapatkannya dengan hanya membayar separuhnya, yaitu Rp25.000,00 (dua puluh lima ribu rupiah). Setiap kartu keluarga mendapatkan satu kupon pembelian paket sembako murah.

Dok : UKM Iqsan

Manajer Lazis Jateng, Cabang Magelang, Fajar Setiawan berharap Program Toko Sedekah dapat bermanfaat dan menjadi sarana edukasi kepada masyarakat untuk senang bersedekah.

“Semoga Toko Sedekah bisa  membantu warga Desa Mangli dan harapannya juga menambah masyarakat yang ingin bersedekah baik bersama Lazis atau cara lainnya. Terima kasih juga kepada UKM Iqsan atas kerjasamanya,” kata Fajar Setiawan.

Dalam acara tersebut Kepala Desa Mangli ikut menyerahkan santunan yatim untuk anak yatim warga desa mangli.

Dok : UKM Iqsan

Selain paket sembako bersubsidi, dalam kegiatan Toko Sedekah ada juga layanan Warung 1000 Berkah. Warga bisa mendapat kudapan (snack) dan makan berat dengan cara mengambil sendiri secukupnya dengan membayar Rp1.000,00 (seribu rupiah) saja. Selain itu juga ada layanan cek kesehatan, potong rambut gratis, pakaian layak pakai, dan ruqyah syar’iyah.

Penulis : Muhammad Kholisudin

Editor : Humas UNTIDAR