NUZULUL QURAN : MEMAKNAI ARTI “IQRA” DALAM DUNIA AKADEMIK
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Dr. Bambang Kuncoro, M.Si. menghadiri peringatan Nuzulul Quran yang diselenggarakan oleh Takmir Masjid Mambaul Ulum dan Unit Kegiatan Agama Islam (UKAI) UNTIDAR, Selasa (13/06) malam.
“Jadikanlah Al Quran sebagai petunjuk. Jadilah orang yang pandai dan cerdas tanpa melupakan Al Quran,” tutur WR III. Beliau juga menuturkan banyak peneliti yang akhirnya penelitiannya tidak berhasil karena di Al Quran telah dijelaskan tidak ada atau peneliti yang meneliti tentang sesuatu hal yang telah dijelaskan di dalam Al Quran.
Pada acara ini, WR III bersama beberapa pimpinan universitas juga berkesempatan memberikan santunan dan paket alat tulis kepada 29 anak yatim yang berasal dari sekitar Kampus Tuguran. Nur Rofiq, S.Pd.I, M.Pd.I, dosen sekaligus pendamping UKM UKAI UNTIDAR berkesempatan memberikan tausiah mengenai makna “Iqra” dalam kehidupan sehari-hari terutama dalam dunia akademik.
“Iqra artinya membaca, hendaknya tidak hanya dimaknai sekedar membaca buku namun juga membaca alam serta lingkungan sosial kemasyarakatan,” tutur Nur Rofiq.
Membaca dalam artian menuntut ilmu juga harus dilandasi dengan iman atau nilai-nilai agama. Para ilmuwan yang hanya mengembangkan ilmu dan penemuannya berdasarkan teori tanpa adanya nilai-nilai agama di dalamnya menjadikan hal tersebut ‘mudarat’. Contohnya adalah kloning manusia yang dinilai haram karena merusak nasab/keturunan.
Isu-isu negatif yang menerpa Indonesia akhir-akhir seperti isu kebhinekaan, Pancasila, agama, rasa dan sebagainya menuntut kita khususnya keluarga besar sivitas akademika UNTIDAR untuk membaca situasi kondisi serta mengambil langkah yang bijak agar tidak terpengaruh arus yang negatif.
Menurut Nur Rofik sebagai kaum akademik terutama kita yang muslim harus ‘terdidik’ secara ilmu dan islam. “Memahami apa yang disampaikan, mempersonifikasi tokoh-tokoh berilmu islam atau sahabat-sahabat nabi dalam kehidupan sehari-hari serta berbaik sangka pada sesama muslim,” jelasnya. (UKAI/DN)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!