UNTIDAR SIAP JALANKAN PROGRAM MAGANG MAHASISWA WIRUSAHA DI TAHUN 2020
Universitas Tidar bekerjasama dengan Wirausaha Magelang (WM) menggelar acara Sosialisasi Agenda WM 2020 di Balai Ekonomi Desa (Balkondes) Bumiharjo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Minggu (01/12). Acara ini melibatkan 50 mahasiswa Bidikmisi UNTIDAR dan puluhan wirausahawan yang tergabung dalam komunitas WM.
“Pertemuan ini diharapkan menjadi pijakan awal untuk memagangkan mahasiswa UNTIDAR di lokasi wirausaha di wilayah Magelang. Mumpung ketemu para pakar wirausaha yang kebetulan sebagian besar adalah alumni UNTIDAR mari kita tidak malu ‘mengekor’ dan siapa tahu nanti bisa jadi lebih besar,” tutur Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Dr. Sugiyarto, M.Si.
Menurut beliau, program ini sesuai dengan Visi UNTIDAR yaitu universitas berbasis riset dalam mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan kewirausahaan. “Targetnya menciptakan wirausahawan muda serta menambah nilai pada saat akreditasi. Kegiatan atau program yang mendukung visi misi universitas akan meningkatkan nilai akreditasi,” tambahnya.
Program magang wirausaha siap dilaksanakan pada tahun 2020 mendatang. Program ini dikoordinasi oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pengembangan Kewirausahaan dan Pembangungan Pedesaan (PKPP) UNTIDAR. UPT PKPP siap melaksanakan berbagai program kerja untuk menumbuhkan dan meningkatkan jiwa kewirausahaan mahasiswa UNTIDAR.
“Kami akan berkolaborasi dengan WM untuk mengeluarkan SKPI (Surat Keterangan Pengganti Ijazah) yang diperuntukan untuk mahasiswa yang berpartisipasi dalam program magang wirausaha ini. Harapannya SKPI dapat dipergunakan nanti ketika mereka lulus,” ujar Dr. Sri Sarwanti, S.Pd., M.Hum. perwakilan dari UPT PKPP UNTIDAR.
Dalam kesempatan ini, dilaksanakan penandatanganan Memorandum Of Agreement (MoA) atau Nota Kesepakatan antara UPT PKPP dengan Komunitas WM. MoA ini menjadi kesepakatan resmi dalam menjalin kerjasama pengembangan kewirausahaan bersama pelaku usaha dan pengusaha di wilayah Magelang.
“Kerjasama dengan UNTIDAR ini kami harap dapat berkembang dengan baik. Tidak terbatas pada magang saja, namun dalam pelaksanaannya dapat diwujudkan dalam seminar atau workshop kewirausahaan sebagai pelengkapnya,” ucap Agus Susanta S.E., Leader WM.
Sebagai awalan, mahasiswa Bidikmisi yang mengikuti kegiatan ini dianjurkan mulai menyusun rencana wirausaha, baik individu maupun kelompok. Mereka juga wajibkan membagi informasi dan ilmu yang mereka peroleh kepada mahasiswa Bidikmisi UNTIDAR lainnya.
David Budhi Harono, S.E., M.M. selaku koordinator Bidikmisi UNTIDAR mengaku mengapresiasi acara ini serta mendukung penuh pengembangan kewirausahaan khususnya bagi mahasiswa UNTIDAR. “Khusus angkatan tahun 2019 mahasiswa Bidikmisi akan lebih diarahkan pada kewirausahaan. Salah satunya berkunjung ke lokasi kewirausahaan untuk menumbuhkan minat wirausaha satu tujuan dengan program UPT PKPP dan WM ini,” pungkasnya. (DN)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!