SUARA MERDEKA PELATIHAN RELEASE

MAGELANG, suaramerdeka.com – Jajaran redaksi Suara Merdeka (SM) turun gunung menyebar virus jurnalistik ke sejumlah mahasiswa perguruan tinggi di Jawa Tengah. Termasuk mahasiswa Universitas Tidar Magelang (UTM) yang mendapat ilmu jurnalistik dari para ahli/praktisi di bidangnya masing-masing.  Dalam sebuah ruangan auditorium kampus setempat, Sabtu (26/10), virus yang dikemas pelatihan jurnalistik ini langsung disebar Pemimpin Redaksi (Pemred) Suara Merdeka Amir Machmud NS. Lalu Redaktur Senior H Bagas Pratomo dan Redaktur Wacana Cocong Arief Priyono.

Sekitar 100 peserta dari Rektor Prof Cahyo Yusuf, dosen, hingga mahasiswa serius mengikuti pelatihan yang dipandu Kepala Perwakilan Suara Merdeka Kedu Utara, Doddy Yulianto ini. Hingga pukul 16.00, para peserta menyerap semua ilmu yang diberikan para punggawa Suara Merdeka tersebut.  Amir Machmud dengan gaya khasnya menyampaikan perihal "Menulis di media apa sulitnya?" yang berisi penjelasan bagaimana cara menulis artikel di media masa. Sebelumnya dijelaskan, artikel adalah tulisan yang berisi pendapat subjektif penulis tentang suatu masalah.

"Artikel yang cocok di media masa, terutama cetak adalah artikel populer atau ilmiah populer.  Keduanya memiliki kemasan bahasa lebih populer dan mudah dipahami dengan isi kajian, pandangan, atau argumentasi tentang suatu masalah," ujarnya bersemangat.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply