SOSIALISASI SAKIP & BIMTEK PENYUSUNAN LAPORAN KINERJA UNTIDAR
MAGELANG – Endang Wahyudi, Kepala Bagian Akuntabilitas dan Pelaporan, Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi menyampaikan pentingnya Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) sebagai upaya peningkatan kinerja pada Jumat (29/07) di auditorium Universitas Tidar. “Adanya sistem pengendalian kinerja diharapkan dapat membantu pencapaian target yang sudah ditetapkan,” kata Wahyudi.
SAKIP terdiri dari rencana strategis, perjanjian kinerja, pengukuran kinerja, pengelolaan data kinerja, pelaporan kinerja dan reviu serta evaluasi kinerja. Tujuan penerapan SAKIP adalah perencanaan lebih berorientasi pada kinerja dengan skenario evaluasi keberhasilan; pelaporan lebih berorientasi pada hasil sesuai tanggung jawab pada unit pelapor; menyelaraskan dan mengintegrasikan manajemen keuangan dan manajemen kinerja serta mendorong pimpinan melakukan monitoring dan pengendalian. “Pedoman pelaksanaan SAKIP di lingkungan Kemristekdikti masih dalam proses dan nantinya akan dituangkan dalam sebuah peranturan menteri,” tambah Wahyudi.
Pada Bimbingan Teknis Penyusunan Perjanjian Kinerja selain membahas SAKIP, tim dari Kemristekdikti, Wigit Jatmiko dan Praharani Anjasmara Raganingrum ikut menyampaikan perihal Teknis Penyusunan Perjanjian Kinerja dan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah serta Hasil Evaluasi Laporan Kinerja UNTIDAR Tahun Anggaran 2015.
“Perjanjian kinerja mewujudkan komitmen penerima amanah dan kesepakatan antara penerima dan pemberi amanah atas kinerja terukur tertentu berdasarkan tugas, fungsi dan wewenang serta sumber daya yang tersedia,” tutur Wigit selaku Kepala Subbagian Akuntabilitas dan Pelaporan 1, Kemristekdikti.
Menurut Praharani selaku analis akuntabilitas kinerja, Laporan Kinerja (Lakip) UNTIDAR 2015 masih cenderung fokus pada perencanaan dan proses belum mengarah pada output (keluaran). Tidak hanya memaparkan materi, tim Akuntabilitas dan Pelaporan Kemristekdikti juga membuka sesi tanya jawab dan memberi bimbingan intensif pada tim penyusunan Lakip UNTIDAR. Pada penghujung acara, pihak kemristek menyerahkan PK UNTIDAR T.A. 2016 yang sudah ditanda tangani oleh Menteri Kemristek kepada Rektor UNTIDAR, Prof. Dr. Cahyo Yusuf, M.Pd. (DN)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!