Prodi Teknik Elektro Adakan Lokakarya Mikrokontroller Robotik
Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Tidar (Untidar) menyelenggarakan kegiatan akademik Lokakarya dengan materi Mikrokontroller Robotik, Selasa (26/11). Kegiatan lokakarya ini diadakan di Aula Wisma Sejahtera Magelang dari pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB. Lokakarya diikuti oleh 100 peserta yang terdiri atas mahasiswa Program Studi Teknik Elektro, Dosen Tetap Program Studi Teknik Elektro dan tamu undangan. Narasumber dalam kegiatan lokakarya tahun ini adalah Addin Suwasino, S.T., M.Eng., Dosen Teknik Elektro Universitas Gajah Mada dan R. Suryoto Edy Raharjo, S.T., M.Eng. Direktur CV. Diwangkara Nugraha Yogyakarta.
Acara ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada dosen dan mahasiswa Program Studi Teknik Elektro. Pengetahuan tersebut antara lain teknologi mikrokontroller dan robotik terbaru beserta aplikasi dan implementasinya pada dunia industry dan juga untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Selain itu, mahasiswa dan dosen yang mengikuti acara lokakarya juga memperoleh pengetahuan tentang produser dan tata cara pemrograman mikrokontroller dan robotik.
Kegiatan ini dibuka dengan sambutan dari Dekan Fakultas Teknik Untidar, Ir Kun Suharno, M.T. Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan pemberian materi dari narasumber, diskusi dan tanya jawab. “Secara keseluruhan acara berjalan dengan lancar dan sangat bermanfaat,” kata Puri Ratna Larasati (18) salah satu mahasiswa Teknik Elektro semester satu. Namun keterbatasan waktu menjadi kendala dalam acara ini. Seperti yang disampaikan oleh Antika Prasetyaningtyas (19) mahasiswa Teknik Elektro, “Karena waktu terbatas jadi yang dijelaskan hanya cara mengoperasikan dan mengubah program. Kurang penjelasan bagaimana cara merangkai”. Dwi Novia Prasetyo (19) mahasiswa Teknik Elektro juga menjelaskan bahwa dari acara tersebut dia menjadi terinspirasi untuk membuat robotik. (SN)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!