PEKAN KEGURUAN 2017 FOKUS PADA BIDANG KEGURUAN, ILMU PENDIDIKAN DAN PENGAJARAN
Pekan Keguruan 2017 yang diselenggarakan Senin-Sabtu (22-26/05) mendapat antusiasme tinggi dari keluarga besar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) maupun sivitas akademika UNTIDAR. Kegiatan dengan fokus utama pada bidang keguruan, ilmu pendidikan dan pengajaran (Bahasa Indonesia dan Inggris) ini diwujudkan dalam serangkaian lomba, seminar dan pentas seni.
Rangkaian Pekan Keguruan 2017 terdiri 9 acara yaitu Guest Lecturing & Academic Sharing, Tea Pot (Teacher Week’s Spot), Kompetisi Debat FKIP 2017, Seminar Regional, Lomba Media Pembelajaran, Lomba Best Practice Guru, Lomba Best Practice Mahasiswa, Lomba Esai Kependidikan dan Pentas Seni.
“Kami juga melibatkan para guru di wilayah Kedu dalam kegiatan Pekan Keguruan 2017 ini terutama pada Lomba Best Practice dan Esai Kependidikan. Selain berkompetisi masing-masing guru juga mendapat kesempatan berbagi metode pembelajaraan dengan guru lain pada acara ini,” kata Winda Candra Hantari, S.S., M.A. selaku Ketua Panitia.
Harapan kedepannya Pekan Keguruan FKIP dapat diselenggarakan rutin tiap tahunnya. Tidak menutup kemungkinan acara ini akan dikembangkan dengan melibatkan pihak umum lebih banyak lagi untuk tahun-tahun berikutnya. (FKIP UNTIDAR/DN)
Berita Pekan Keguruan FKIP UNTIDAR selengkapnya :
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!