UNTIDAR SIAP GELAR UTBK 2020

Universitas Tidar tengah bersiap menyelenggarakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2020. Sesuai ketentuan dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), pelaksanaan UTBK pada 5 – 14 Juli 2020 harus memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

“Kami mohon kerjasama panitia dan mitra agar pelaksanaan UTBK berjalan lancar. Alur pelaksanaan ujian dan sarana prasarana menyesuaikan protokol kesehatan Covid-19. UNTIDAR juga telah berkoordinasi dengan satgas Covid-19 Kota dan Kabupaten Magelang,” ujar Prof. Dr. Ir. Mukh Arifin, M.Sc.

Sampai pada batas penutupan pendaftaran UTBK pada 20 Juli 2020 pukul 22.00 WIB, jumlah pendaftar yang terdaftar sebanyak 7.104 peserta dari 10.830 kuota yang disediakan di Pusat UTBK UNTIDAR.

“Peserta UTBK dianjurkan mengikuti ujian di lokasi terdekat dengan rumahnya masing-masing. Alur pelaksanaan UTBK serta denah lokasi akan diunggah di laman resmi UNTIDAR. Peserta disarankan tidak mengecek lokasi secara langsung,” tambah Arnanda Yusliwidaka, S.H., M.H., Koordinator Pelaksana Pusat UTBK UNTIDAR, Jumat (19/06) saat Coaching Panitia UTBK Panlok UNTIDAR.

Pusat UTBK UNTIDAR terdiri dari 5 lokasi ujian yaitu kampus UNTIDAR, SMA N 1 Magelang, SMA N 4 Magelang, SMK N 1 Magelang, dan MAN 1 Magelang. Total perangkat komputer yang disediakan sebanyak 285 buah.

UTBK 2020 mengalami banyak penyesuaian sesuai protokol kesehatan covid-19. Pelaksanaan UTBK  dilaksanakan 4 sesi dalam 1 hari. Materi yang diujikan hanya Tes Potensi Skolastik (TPS). Peserta wajib hadir 60 menit sebelum jadwal ujian dimulai dan wajib mengikuti pengecekan kesehatan.

“Peserta wajib menggunakan masker, berpakaian rapi dan bersepatu. Hanya peserta yang diperbolehkan masuk lokasi ujian. Petugas akan melakukan pengecekan kesehatan, administrasi dan menggunakan sarung tangan yang diberikan kepada setiap peserta sebelum masuk ruang ujian,” tambah Arnandha.

Khusus peserta disabilitas akan melaksanakan ujian pada tanggal 7 Juli 2020 dan mendapatkan pendampingan khusus dari panitia.

Hasil UTBK digunakan untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Berbeda dengan tahun sebelumnya, peserta telah memilih prodi dan universitas disaat mendaftar UTBK. Pengumuman SBMPTN dapat diakses pada tanggal 25 Juli 2020. (DN/HDN)

6 replies
    • Humas Untidar
      Humas Untidar says:

      Pihak Pusat UTBK UNTIDAR telah menghubungi sdr melaluinomor yg tertera di Berita Acara untuk mencetak ulang kartu peserta dan mengikuti ujian padatanggal 30 Juli 2020

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply