HIMAGRO UNTIDAR RAIH JUARA 2 KEJUARAAN FUTSAL HIMAGRI CUP SE-JATENG & DIY

MAGELANG – Prestasi membanggakan diukir Himpunan Mahasiswa Agroteknologi (Himagro) UNTIDAR yang berhasil membawa pulang piala Juara kedua pada HIMAGRI CUP, Sabtu-Minggu (17-18/09/2016). Sempat tampil maksimal di babak penyisihan, performa Himagro UNTIDAR mulai menurun pada babak final dan akhirnya dikalahkan oleh tim Himagro Universitas Muhamadiyah Yogyakarta (UMY).

“Bersyukur bisa meraih prestasi ini padahal persiapan hanya 2 kali latihan ditambah seluruh tim harus rela bolak-balik Magelang-Jogja selama mengikuti kejuaraan futsal ini,” tutur Alfian.

Menurutnya, stamina tim mulai menurun pada babak final dikarenakan kelelahan menempuh perjalanan Magelang-Jogja selama 2 hari mengikuti kejuaraan Himagri Cup di Gelanggang Olahraga UGM.

Tim Himagro UNTIDAR terdiri dari Arsa Bela Cahyadi, Restu Dika Alvian, Bagas Wahyu P., Putra Eko P., Angga Septiawan, M. Cahyo Purnomo, Nuzulul Madiasto S., Sabastian Adi P., dan Muhammad Alfian M. Semuanya merupakan anggota Himagro UNTIDAR yang duduk di semester 1, 5 dan 7.

Bagas Wahyu P. (kanan) Ketua timfutasal Himagro UNTIDAR saat menerima hadiah dari panitia HImagri Cup di Gelanggang Olahraga UGM.

Bagas Wahyu P. (kanan) Ketua timfutasal Himagro UNTIDAR saat menerima hadiah dari panitia HImagri Cup di Gelanggang Olahraga UGM.

Himagri Cup merupakan kejuaraan futsal pertama antar mahasiswa jurusan agroteknologi/agrobisnis/agronomi yang tergabung dalam Forum Komunikasi dan Kerjasama Himpunan Mahasiswa Agronomi Indonesia (FKK Himagri) koordinantor wilayah 3 Jateng dan DIY. Pada kesempatan perdana ini, Ikatan Mahasiswa Agronomi dan Pemuliaan Tanaman (IMAGRO) Fakultas Pertanian Universitas Gajah Mada berkesempatan menjadi penyelenggara. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan komunikasi dan kerjasama serta meningkatkan kualitas dan prestasi mahasiswa melalui kegiatan olahraga.

“Rencana kedepannya kegiatan sejenis ini akan dijadikan agenda rutin sebagai ajang silaturahmi dan sharing sesama mahasiswa agroteknologi/agronomi/agrobisnis se-Jateng & DIY,” tambah Alfian.

Himagro UNTIDAR sebagai juara 2 Himagri Cup 2016 membawa pulang trophi, piagam penghargaan, serta uang pembinaan sebesar Rp 1.000.000. Selamat Untuk Tim Futsal HIMAGRO UNTIDAR, Teruslah berkarya untuk kemajuan Bersama. (DN)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply