FISIP UNTIDAR GELAR SEMINAR INTERNASIONAL ADMINISTRASI NEGARA
MAGELANG – Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip) UNTIDAR mengadakan Borobudur Conference on Public Administration (BCPA) yang berlangsung selama 2 hari pada 24-25 November 2016 di Hotel Manohara Magelang. Acara ini berlatar belakang dari perubahan pemikiran praktek administrasi atau antar masa dalam suatu Negara.
Karena adanya perubahan paradigma Administrasi Negara itu telah membawa implikasi terhadap penyelenggaraan peran Administrasi Negara. “Implikasi tersebut akan sangat menentukan corak dan ragam dalam penyelenggaraan pemerintahan atau Negara yang dapat kita lihat sejauh mana administrasi Negara dalam suatu pemerintahan tersebut dapat menyesuaikan diri dengan paradigma yang ada”, jelas Ibu Dra.Eny Boedi Orbawati, M.Si selaku Ketua Acara tersebut.
Hal ini memperoleh respon yang baik dari banyak kalangan akademisi. FISIP UNTIDAR sebagai penyelenggara acara menjadi fasilitas bagi akademisi untuk beraspirasi dan juga didukung oleh Akademi Militer. Konferensi ini berisikan pleno dengan mengangkat topic “From Medieval to Contemporary Tought” yang diperuntukan bagi akademisi, pakar dan praktisi administrasi Negara.
Adapun peserta yang mengirimkan abstrak dan call for paper diantaranya UGM, UNPAD, UT, UNAIR, UNDIP, UNSRI, UNESA, UNSA, UI, STIAMI, UWMY,Umrah Kepri, Unmuh Sidoarjo, Universitas BSI Bandung, Universitas Menado, Universitas Parahiyangan, AKMIL, Lembaga Adminitrasi Negara, Kementrian Sosial RI,Asosiasi Analisis Kebijakan Publik dan Asosiasi Ilmuwan Adminitrasi Negara. Juga dari beberapa Negara tetangga yaitu Thailand, Filipina dan Afrika.
Menjadi kehormatan peserta yang berasal dari Afrika Ibu Manapo Anastacia Chopo hadir dan menjadi pengisi acara pada pleno kedua yang dimoderatori oleh bapak Drs. Hendrarto, Msi
Seluruh makalah yang sudah dikirimkan akan menjadi prosiding yang akan diproses menjadi jurnal ilmiah dalam edisi khusus BCPA pertama. “Dengan adanya konferensi ini dapat menjadi wadah dan juga saling bertukar ilmu antar ilmuwan administrasi Negara dan output konferensi ini bukan hanya tumpukan makalah tetapi juga pemanfaatan prosiding yang akan diproses menjadi jurna ilmiah”, tuturnya.
Malam sebelum diadakannya BCPA ini para peserta disambut dengan acara makan malam bersama bertempat di Gedung Leo Kailola Komplek Akmil Magelang yang dihadiri oleh seluruh peserta BCPA, panitia dan juga tamu undangan yang berjumlah 70 orang. Dengan sambutan hangat dari Bapak Rektor Untidar dan juga oleh Bapak Wakil Gubernur Akmil. (HDN)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!