FGD PUSAT KARIR UNTIDAR BERSAMA MINTA HARSANA

MAGELANG – Minta Harsana, A.Par., M.Sc., Ketua Career Develelopment Center UNY dalam FGD UPT Karir dan Kewirausahaan, Selasa (23/08) menyatakan bahwa perguruan tinggi merupakan tempat pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, budaya serta persiapan sumber daya manusia yang andal. “Perguruan tinggi juga perlu memperlengkapi dan mempersiapkan lulusan untuk memperoleh lapangan kerja,” tuturnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Hibah Pusat Karir (PHPK) PT dari Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi yang resmi diterima UNTIDAR Februari lalu. PHPK-PT ini bertujuan untuk memfasilitasi pendirian dan pengembangan pusat karir PT, fungsi dan kegiatannya. Selain itu dilakukan juga pembinaan pusat karir di tingkat PT. Luaran program ini adalah terbentuk dan berfungsinya sistem karir di tingkat PT.

“Sebelumnya kami mengadakan studi banding pengelolaan kelembagaan pusat karir di Polines dan UNY. Kini kami mengajak pimpinan universitas dan fakultas, dosen serta mahasiswa dalam FGD dalam persiapan pembentukan pusat karir di UNTIDAR,” kata Sigit Joko Purnomo, S.T., M.T. sebagai Kepala Divisi Pengembangan Karir dan Pelatihan, UPT Karir dan Kewirausahaan UNTIDAR.

Dra. Mursia Ekawati, M.Hum., Kepala Pusat Karir dan Kewirausahaan menyerahkan kenang-kenangan kepada Minta Harsana, A.Par., M.Sc., Ketua Career Develelopment Center UNY.

Dra. Mursia Ekawati, M.Hum., Kepala Pusat Karir dan Kewirausahaan menyerahkan kenang-kenangan kepada Minta Harsana, A.Par., M.Sc., Ketua Career Develelopment Center UNY.

Kedepannya, pusat karir UNTIDAR diharapkan menjadi “pintu” yang menyediakan berbagai informasi mengenai lowongan pekerjaan serta pelatihan-pelatihan yang mendukung lulusan UNTIDAR agar lebih cepat memperoleh pekerjaan. Seperti halnya yang disampaikan Ketua CDC UNY, Minta Harsana, idelalnya kegiatan pusat karir terdiri dari seminar dan pelatihan, magang, bursa kerja online, pameran bursa kerja, rekrutmen kampus (campus recruitment), konseling karir, tracer study.

Tim Pusat Karir dan Kewirausahaan UNTIDAR terdiri dari Dra. Mursia Ekawati, M.Hum. sebagai Kepala Pusat Karir dan Kewirausahaan; Dr. Farikah, M.Pd. sebagai sekretaris; Sigit Joko Purnomo, S.T., M.T. sebagai Kepala Divisi Pengembangan Karir dan Pelatihan; serta Nuwun Priyono, S.E., M.Ak., Akt. Sebagai Kepala Divisi Pengembangan Kewirausahaan dan Pelatihan. (DN)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply