APRILA DWINING TYAS SUKSES BAWA PULANG MEDALI EMAS DAN PERAK CABOR ARUNG JERAM, PON XIX JABAR 2016
MAGELANG – Aprila Dwining Tyas, mahasiswi semester 1 program studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Tidar berhasil meraih medali emas untuk kategori Down River Race R6 Putri dan medali perak untuk kategori Sprint R6 Putri cabang olahraga Arung Jeram pada PON XIX 2016 di Jawa Barat.
“Baru 1 tahun ini serius di bidang arung jeram, itupun awalnya karena ajakan kakak untuk mengikuti latihan arung jeram untuk kejuaraan Dulongmas,” kata Tyas, panggilan akrabnya.
Pada Kejuaraan Porwil Kedu, Pekalongan dan Banyumas (Dulongmas) Tahun 2015 lalu Tyas dan timnya berhasil meraih 3 perunggu dan 1 perak. Semenjak itu, Tyas semakin yakin untuk menekuni arung jeram dan berlanjut mengikuti Kejuaraan Arung Jeram tingkat provinsi sekaligus sebagai ajang penyeleksian atlet perwakilan Jawa Tengah dalam PON XIX Jabar 2016 pada Agustus lalu.
“Setiap pengcab (pengurus cabang) kemudian mengirimkan 2 wakilnya untuk seleksi lanjutan di Banjarnegara. Alhamdulillah, setelah berbagai tahap seleksi, saya lolos sebagai salah satu atlet yang mewakili Jawa Tengah dalam cabang arung jeram,” tuturnya.
Tyas dan kelima temannya sebagai atlet perwakilan Jateng mengikuti karantina selama 1 bulan di Banjarnegara sebelum kemudian mengikuti kejuaraan PON pada 18 – 22 September 2016 yang berlokasi di Sunga Citatih dan Sungai Cimandiri, Sukabumi, Jawa Barat.
Walaupun dengan persiapan yang singkat, kurang lebih 3 bulan, kontingen Jawa Tengah berhasil mengalahkan tim tuan rumah yaitu Kontingen Jawa Barat yang telah menjuarai World Rafting Championship 2015.
“Saya bangga dengan prestasinya (Tyas). Tidak hanya bermain menggunakan kemampuan fisik tetapi juga mengedepankan strategi yang cerdas,” kata Prof. Dr. Cahyo Yusuf, M.Pd, Rektor UNTIDAR saat bertemu Tyas pada Selasa (11/10) di Rektorat.
Rektor UNTIDAR juga berjanji akan memberikan penghargaan khusus untuk Putri Kepala Desa Tegalrejo, Kabupaten Magelang ini. Penyerahan penghargaan akan disampaikan saat upacara peringatan Sumpah Pemuda pada akhir Oktober mendatang. (DN)