AKMIL MAGELANG BERI MOTIVASI MAHASISWA BIDIKMISI UNTIDAR 2018

Sejumlah 214 mahasiswa Universitas Tidar mengikuti kegiatan Sosialisasi dan Pembinaan penerima bantuan pendidikan Bidikmisi tahun 2018, Jumat (31/08) di Auditorium. Dalam kegiatan ini diberikan penjelasan seputar alur dan sistem penerimaan dana Bidikmisi, motivasi dan kredit laptop.

“Kalian adalah mahasiswa yang telah dinilai layak menerima Bidikmisi. Maka itu kalian harus memanfaatkannya sebaik mungkin, tetap semangat dan ingat salah satu syarat wajib penerima Bidikmisi adalah IPK diatas 3.0,” tutur Wakil Rektor Bidang Umum da Keuangan, Drs. Hery Suroso, S.T., M.T. saat membuka acara.

Jumlah calon penerima Bidikmisi pada tahun 2018 sejumlah 123 mahsiswa jalur SNMPTN dan 365 mahasiswa SBMPTN total 488 mahasiswa namun kuota yang diberikan oleh Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi untuk UNTIDAR hanya 214 mahasiswa. Jumlah kuota ini dirasakan masih kurang maka itu telah dilakukan pengajuan penambahan kuota.

“Kami telah mengajukan surat penambahan kuota Bidikmisi kepada pihak Kementerian dan semoga pada bulan Oktober atau November 2018 nanti akan ada jawaban dan semoga UNTIDAR diberikan tambahan kuota lagi,” jelas David Budhi Hartono, S.E., M.T., Kabag Akademik dan Kemahasiswaan.

Mahasiswa penerima bidikmisi akan menerima total dana sebesar 6,3 juta rupiah. Dari danan tersebut langsung dipotong sebesar 2,4 juta rupiah untuk biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) tiap semesternya dan sisa sebesar 3,9 juta akan dikembalikan lagi kepada mahasiswa.

“Dana Bidikimisi sebesar 3,9 juta akan ditransfer langsung dari pusat ke rekening masing-masing mahasiswa tanpa melalui campur tangan pihak kampus. Peraturan tahun sebelumnya dana kan ditransfer per 3 bulan namun peraturan terbaru dana akan ditransfer 6 bulan sekali,” tambah David.

Dalam kegiatan Sosialisasi dan Pembinaan Penerima Bidikmisi ini UNTIDAR bekerjasama dengan Akademi Militer (AKMIL) Magelang untuk memberikan motivasi kepada mahasiswa.

“Disiplin itu penting! Karena kesuksesan membutuhkannya. Tidak ada individu atau organisasi yang sukses dengan fokus jangka pendek. Siapapun berhak sukses dan itu tergantung pada diri anda masing-masing,” ujar Sersan Mayor Mustofa.

Pada kesempatan ini turut hadir Mayor Inf Irkhamni, Kapten Inf Yuliadi  Purnomo dan Serma Yuda Nurhidayanto. Mahasiswa diajak membuat yel-yel, meatih kekompakan dan kebersamaan sekaligus mendapat motivasi untuk lebih mencintai orang tua, patuh, disiplin dan berguna bagi nusa bangsa.

Selain itu, mahasiswa juga mendapat penjelasan dari Bank Pasar 69 Kabupaten Magelang mengenai tawaran kredit laptop bagi mahasiswa Bidikmisi. Mahasiswa dapat memilih tipe laptop yang sesuai dengan kebutuhan mereka masing-masing serta biaya angsuran akan disesuaikan dengan masa cair dana Bidikmisi. (DN)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply